Rabu, 02 Desember 2015

JINGGA Media Refleksi Perjalanan di Tahun ke Tiga

| No comment
Sebagai Lembaga Nirlaba yang fokus pada gerakan kemandirian desa dan komunitas, kehadiran kami di tengah masyarakat tidak terasa telah sampai pada tahun ke 3. Di tahun ini kami sukses menyelenggarakan Medai Sekolah Awards 2015 (9/5) sebagai komitmen kami dalam memberikan apresiasi bakat dan minat pelajar dalam pengelolaan media sekolah berupa Mading, Fotografi, dan Film Pelajar.

Selanjutnya kami di daulat menjadi Komunitas TIK terbaik se jawabarat, tepatnya pada tanggal 03 Juni 2015, sebuah prestasi yang kami anggap sebagai kemenangan bersama khususnya bagi pemerintah desa di cirebon, pelajar, mitra dan jaringan yang selama in telah turut serta bersama jingga media dalam mewujudkan kekuatan institusi lokal melalui pengembangan media informasi, dan pelayanan manajemen sumber daya berkaitan dengan upaya perwujudan bangsa yang berdaulat secara keseluruhan.

Dalam perjalanan berharga ini, kami juga mencatat beberapa tantangan yang satu persatu telah menguras banyak energi untuk dijawab bersama. Soal komitmen, ketulusan, serta rasa kekeluargaan yang harus tetap dipeluk dengan erat. Di tahun ini Direktur Program Jingga Media, Ahmad Rofahan sukses menuntaskan pascasarjananya dan telah menyandang gelar M.Hum di belakang namanya, kebahagiaan pun bertambah, Devi Nabila Staff Keuangan Jingga Media telah mengakhiri masa lajangnya.

Sebelum kami rayakan kehadiran Jingga Media yang ke 3 tahun, pada tanggal 28 Oktober 2015 JINGGA Media bekerjasama dengan FAHMINA Institute Mempersembahkan Peluncuran dan Bedah Buku KEPADA INDONESIAKU, sebuah buku hasil Kumpulan 25 Naskah Terbaik Lomba Menulis Surat "Kepada: Indonesiaku" Tahun 2015 bersama dengan KH MAMAN IMANULHAQ (Pemerhati Pendidikan/ Anggota Komisi VIII DPR RI).

Seluruh capaian tersebut kami syukuri dan rayakan bersama dalam moment 3 Tahun Jingga Media yang di hadiri oleh beberapa perwakilan pemerintah desa, pelajar, mitra dan jaringan kami pada hari sabtu (21 November 2015) di Kantor JINGGA Media, Komplek Mertapada Asri, Blok J No. 15, Mertapada Wetan, Astanajapura - Cirebon.

Seperti tahun lalu, kami merayakanya dengan tumpengan dan sarasehan, namun di tahun ini sebagai simbol kesiapan kami atas semua tantangan tahun-tahun berikutnya, kami meluncurkan Aplikasi "Kamus Jurnalistik v1.0" . selanjutnya acara tersebut kami tutup dengan gelaran festival jajanan pasar bersama warga setempat. (Arifin/JM)
Tags : ,

Tidak ada komentar:

Posting Komentar